Superadmin, 03 Mar 2025
ChildFund International di Indonesia dengan bangga mengumumkan lima organisasi yang terpilih dalam kompetisi Inovasi untuk Aksi Iklim 2025. Program ini bertujuan untuk mendorong solusi inovatif dalam menghadapi tantangan perubahan iklim di berbagai sektor, termasuk kesehatan, pendidikan, mata pencaharian, adaptasi & pengurangan risiko, serta perlindungan anak.
Setelah melalui proses seleksi yang ketat, berikut adalah lima inovasi terpilih yang akan mendapatkan hibah untuk menjalankan proyek mereka. Daftar nama kami susun secara acak.
Kami mengucapkan selamat kepada organisasi terpilih! Kami berharap proyek inovatif ini dapat memberikan dampak positif yang nyata bagi komunitas dan lingkungan.
Kami juga mengapresiasi semua organisasi yang telah berpartisipasi dalam kompetisi ini. Bagi yang belum terpilih, masih ada kesempatan lain di masa mendatang untuk terus berkontribusi dalam aksi iklim.
Keputusan tim Inovasi ChildFund International di Indonesia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Terima kasih telah menjadi bagian dari gerakan perubahan untuk lingkungan yang lebih baik.
Pelajar
Saya sangat senang sekali dapat belajar dan berkumpul bersama teman-teman baru